Polsek Sibolga Sambas Berbagi Kepada Warga, Dalam Rangka Bakti Religi

Ket gbr : Personil Polsek Sibolga Sambas dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Pancuran Bambu melaksanakan kegiatan Bakti Religi dengan memberikan santunan kepada fakir miskin dan anak Yatim di wilayah Kelurahan Pancuran Bambu, Kecamatan Sibolga Sambas, Kota Sibolga.

SIBOLGA (FoalNews com) – Kapolsek Sibolga Sambas, IPTU Yuna H. Gultom S.H., M.H., bersama Personil Polsek Sibolga Sambas dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Pancuran Bambu, BRIPKA Anton Hilman Setiawan Siregar, melaksanakan kegiatan Bakti Religi dengan memberikan santunan kepada fakir miskin dan anak Yatim di wilayah Kelurahan Pancuran Bambu, Kecamatan Sibolga Sambas, Kota Sibolga. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap Masyarakat yang membutuhkan, khususnya di Bulan Suci Ramadhan, Selasa (18/03/2025).

Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Selasa, 18 Maret 2025, dimulai pada pukul 14.00 WIB dan berakhir sekitar pukul 15.00 WIB, berlangsung dengan aman dan kondusif. Dalam acara tersebut, santunan berupa sembako diberikan kepada sejumlah 10 (Sepuluh) Orang penerima, salah satunya kepada Nurhalimah, seorang Janda berusia 62 tahun yang tinggal di Jln. SM. Raja Belakang, Kelurahan Pancuran Dewan Kota Sibolga.

Kegiatan ini juga didukung oleh Ps. Kanit Binmas Polsek Sibolga Sambas, BRIPKA Surya, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pancuran Dewa AIPTU A. Siagian, Bhabinkamtibmas Kelurahan Pancuran Bambu BRIPKA Anton Hilman Setiawan Siregar dan Personil lainnya dari Polsek Sibolga Sambas. Selain memberikan bantuan langsung, kegiatan ini juga menjadi wadah untuk mempererat hubungan Polri dengan masyarakat, serta meningkatkan rasa kepedulian sosial.

Menurut Kapolsek Sibolga Sambas, IPTU Yuna H. Gultom, kegiatan Bakti Religi ini adalah bagian dari tugas Polri dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada Masyarakat. “Kegiatan ini kami lakukan sebagai bentuk perhatian kami terhadap sesama, terlebih kepada anak-anak yatim dan fakir Miskin atau keluarga kurang mampu. Semoga bantuan ini dapat sedikit meringankan beban mereka,” ujar IPTU Yuna.

Kegiatan Bakti Religi ini juga mengacu pada Undang-Undang No. 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia, yang menegaskan peran Polri dalam memberikan pelayanan kepada Masyarakat. Seluruh rangkaian kegiatan ini berjalan lancar dan diharapkan dapat terus memberikan manfaat bagi masyarakat di Kota Sibolga.

Dengan berakhirnya kegiatan pada pukul 15.00 WIB, seluruh Personil Polsek Sibolga Sambas memastikan keamanan dan ketertiban tetap terjaga, dan kegiatan berjalan dalam suasana yang penuh kekeluargaan dan kedamaian (Sur)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *